SEA GAMES 2023, Kali ini Cabor Pencak Silat Sumbang Emas Untuk Indonesia

Avatar Of Yusnita
Sea Games 2023, Kali Ini Cabor Pencak Silat Sumbang Emas Untuk Indonesia
saat selebrasi atlet pencak silat

Phnom Penh 2023, Tim pencak silat Indonesia keluar sebagai juara umum pada cabang bela diri pencak silat.

Dengan ini target juara umum di pencak silat bisa tercapai. Ini semua berkat doa masyarakat Indonesia, berkat izin Yang Di Atas, pencak silat Indonesia menjadi juara umum, ujar manajer timnas pencak silat Indonesia Wahyo Yuniartoto saat ditemui di Chroy Changvar Convention Center Phnom Penh, Rabu (9/5/23).

Sea Games 2023, Kali Ini Cabor Pencak Silat Sumbang Emas Untuk Indonesia

Tito Hendra Septa Kurnia memastikan emas pamungkas untuk Indonesia usai memenangkan laga di nomor tanding putra kelas E melawan wakil dari Thailand dengan skor telak 67-37.

Kemenangan Tito disambut oleh rekan-rekannya yang telah bertanding dan meraih medali di nomor-nomor pertandingan lainnya dengan sorak-sorai yang tiada habisnya.

Tito juga berteriak usai selebrasi dengan membawa bendera Merah-Putih.

Sementara itu, pesilat-pesilat Indonesia Iqbal Candra Pratama (tanding putra kelas F), Jeni Elvis Kause (tanding putri kelas C), Khoirudin Mustakim (tanding putra kelas A).

Lalu Atifa Fismawati (tanding putri kelas D), Muhammad Zaki Zikrillah Prasong (tanding putra kelas B), dan Safira Dwi Meilani (Tanding Putri Kelas B) menyumbangkan medali emas untuk Kontingen Merah-Putih.

Lebih lanjut, medali perak didapatkan Suci Wulandari (tanding putri U45) Muhamad Yachser Arafa (tanding putra kelas C), Nia Larasati (tanding putri kelas E).

Lalu Kadek Andrey Nova Prayada (tanding putra kelas D), Bayu Lesmana (tanding putra kelas U45, dan Ririn Rinasih/Riska Hermawan (ganda putri artistik).

Ada pula Ronaldo Neno yang meraih medali perunggu untuk nomor tanding putra kelas I.

Secara total, pencak silat mempersembahkan setidaknya sembilan emas, enam perak dan satu perunggu untuk Indonesia di pesta terbesar Asia Tenggara edisi 32 ini.(antara)

Google News Satujuang

Dapatkan update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *