Bengkulu Tengah – Pelaksanaan seleksi terbuka Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah resmi ditunda oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Rabu (2/11/22).
Penundaan ini berdasarkan surat dari KASN nomor : B-3807/JP.00.00/11/2022, Tanggal 02 November 2022.
Dalam surat tersebut dijelaskan, bahwa penundaan pelaksanaan seleksi terbuka ini dilakukan pihak KASN karena berdasarkan adanya pengaduan.
Dimana pengaduan tersebut menyebutkan adanya dugaan ketidaksesuaian prosedur dalam pelaksanaan seleksi terbuka Sekretaris Daerah Bengkulu Tengah.
Disebutkan, saat ini pihak KASN sedang melakukan pendalaman, klarifikasi dan analisa kebenaran dari pengaduan tersebut.
Sehingga, sesuai dengan SOP, KASN melakukan penundaan pelaksanaan seleksi terbuka tersebut.
Seperti diketahui, pelaksanaan seleksi terbuka di Kabupaten Bengkulu tengah ini berdasarkan Rekomendasi KASN Nomor: B-2755/JP.00.00/08/2022, Tanggal 5 Agustus 2022.
Pelaksanaan seleksi sudah memasuki babak akhir. Pada Sabtu (29/10) kemarin empat orang mengikuti serangkaian tes disalah satu ruangan Hotel Grage, Kota Bengkulu.