Babinsa Koramil 0808/20 Bersama Warga Pasang Bendera Setengah Tiang

Avatar Of Tim Redaksi
Babinsa Koramil 0808/20 Bersama Warga Pasang Bendera Setengah Tiang
Babinsa Koramil 0808/20 Bersama Warga Pasang Bendera Setengah Tiang

Satujuang– Babinsa Koramil 0808/20 Sananwetan Kodim 0808/, Serda Agus Sutrisno dan anggota lainnya pasang merah putih setengah tiang.

Kegiatan bagian dari peringatan Hari Kesaktian ini dilakukan juga bersama dengan warga masyarakat di Ternate, Kelurahan Klampok, Kecamatan Sananwetan, .

Babinsa Koramil 0808/20 Bersama Warga Pasang Bendera Setengah Tiang

“Pemasangan merah putih setengah tiang ini bertujuan untuk memupuk semangat nasionalisme di kalangan warga masyarakat,” ujar Agus, Sabtu (30/9/23).

Baca Juga :  OTT Bupati Nganjuk Wujud Sinergitas KPK dan Polri yang Pertama Kali

Para warga dengan penuh antusiasme membantu dalam proses pemasangan merah putih di depan rumah masing-masing.

Agus dalam interaksi singkatnya selama kegiatan, menyampaikan apresiasi kepada warga yang dengan antusias memasang merah putih setengah tiang.

“Saya juga menggarisbawahi pentingnya mengenang jasa-jasa pahlawan pada G30S PKI,” imbuh Agus.

Baca Juga :  Bongkar Jaringan Petasan, Polresta Blitar Amankan 77 Kg Bahan Baku dan Tiga Tersangka

Selain itu, Agus juga mengingatkan masyarakat untuk patuh terhadap peraturan negara demi menjaga persatuan, kesatuan, dan perdamaian.

Ia menjelaskan pentingnya kekompakan antara dan masyarakat dalam memastikan kedamaian dan kestabilan di wilayah tersebut.

“Kegiatan ini adalah bukti konkret dari kemanunggalan dengan rakyat, yang diharapkan semakin menguatkan ikatan kebersamaan dan kedekatan antara Babinsa dan masyarakat,” pungkas Agus.(NT/Herlina)