Diagram Perolehan Suara Sirekap Hilang, Ini Kata KPU

Avatar Of Tim Redaksi
Diagram Perolehan Suara Sirekap Hilang, Ini Kata Kpu
Diagram Perolehan Suara Sirekap Hilang

Satujuang- Diagram perolehan suara pilpres di real count Sirekap hilang sejak Selasa (5/3) pukul 21.00 WIB.

Komisi Pemilihan Umum () menjelaskan bahwa kebijakan terbaru mereka adalah hanya menampilkan bukti otentik perolehan suara peserta .

Diagram Perolehan Suara Sirekap Hilang, Ini Kata Kpu

“Sirekap sebelumnya berfungsi untuk mempublikasikan foto formulir Model C Hasil plano, tetapi sekarang hanya bukti otentik dari rekapitulasi berjenjang yang dihasilkan oleh PPK, Kab/Kota, dan Provinsi yang akan ditampilkan,” ungkap Komisioner RI, Idham Kholik, Rabu (6/3/24).

Baca Juga :  Hanura Targetkan Rebut 3 Kursi DPRD Mukomuko Untuk Calonkan Bupati Dari Kader Sendiri

Idham menegaskan bahwa foto formulir Model C Hasil plano adalah bukti otentik yang dihasilkan oleh KPPS di TPS yang disaksikan oleh saksi peserta , diawasi oleh pengawas TPS, dan dipantau oleh pemantau terdaftar.

Formulir tersebut merupakan hasil pembacaan oleh PPK dalam merekapitulasi perolehan suara peserta di setiap TPS dan dituliskan dalam Lampiran Formulir Model D Hasil.

Baca Juga :  Partai Pelita Targetkan Lolos Verifikasi KPU, Din Syamsuddin : Ini Partai Anak Muda

“Ketika hasil pembacaan teknologi Sirekap tidak akurat atau belum diakurasi oleh uploader (KPPS) dan operator Sirekap Kab/Kota, hal tersebut dapat menimbulkan polemik di ruang publik,” tambahnya.

Selain diagram pilpres, hasil perolehan suara Pileg juga mengalami kehilangan data serupa.(NT/Kumparan)