Kades Sibak Maswari Didaulat Jadi Ketua APDESI Kecamatan Ipuh

Avatar Of Arief
Kades Sibak Maswari Didaulat Jadi Ketua Apdesi Kecamatan Ipuh
Maswari, Kades Sibak, yang terpilih menjadi Ketua APDESI Kecamatan Ipuh.

– Asosiasi Desa Seluruh (APDESI) Kecamatan Ipuh telah terbentuk.

Hal ini disampaikan Maswari, Kepala Desa (Kades) Sibak yang terpilih menjadi Ketua APDESI Kecamatan Ipuh kepada awak media satujuang.com di Balai Desa Sibak, Kamis (23/6/22).

Kades Sibak Maswari Didaulat Jadi Ketua Apdesi Kecamatan Ipuh

“Betul, kita telah diberi amanah oleh kawan-kawan Kades untuk menjadi Ketua APDESI Kecamatan Ipuh. Mudah-mudahan APDESI ini bisa jadi wadah antar desa untuk bersinergi,” ujarnya.

Baca Juga :  Pembangunan PLHUT 2022, Pemda RL Hibahkan Lahan Pada Kemenag RI

Maswari menerangkan, Kecamatan Ipuh itu terdiri dari 16 desa dengan beragam suku.

“Berbagai macam suku ada di wilayah ini, tentunya cara dan kulturnya juga beragam dan berbeda, sehingga melalui APDESI kita bisa saling berbagi pengalaman dari desa lain,” cerita Maswari.

Apalagi, lanjutnya, salah satu mantan Kades serta perangkatnya di salah satu desa tersandung kasus yang saat ini sedang ditangani Kejari .

Baca Juga :  Kelompok Tani Karya Perkasa Kaur Tanam Jagung Perdana

“Tentunya kita para Kades sangat prihatin atas kejadian ini. Dan hal ini tidak boleh terulang dan menimpa Kades yang lain. Untuk itu kita harus berhati-hati dalam mengelola ,” tandas Maswari.

Diakhir Maswari berharap, APDESI sebagai sarana , agar semua Kades bisa saling bertukar pikiran dan tukar saran sehingga bisa melengkapi atau menutupi kekurangannya.

Baca Juga :  Gotong Royong Perbaiki Jembatan Air Manjunto, Bapera Turun Tangan

Adapun Susunan Pengurus APDESI Kecamatan Ipuh yang telah terbentuk sebagai berikut :

Ketua  :  Maswari (Kades sibak)

Wakil ketua :  Surahmin (Kades Baru)

Sekretaris   :  Mustar (Kades Pulai Payung)

Bendahara : Hazjral Aswad (Kades Air Buluh) (zul)

Google News Satujuang

Dapatkan update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News