Pertama di Asia, Laporan Benchmark Bebas Sangkar Dorong Perubahan Peternakan

Avatar Of Tim Redaksi
Pertama Di Asia, Laporan Benchmark Bebas Sangkar Dorong Perubahan Peternakan
Dalam acara AFJ FAIR

Satujuang- Animal Friends Jogja, Act For Farmed Animals, dan Open Wing Alliance meluncurkan Laporan Benchmark Bebas Sangkar pertama di Asia.

Laporan ini menyoroti kebutuhan mendesak untuk mengakhiri praktik kandang baterai di industri peternakan, yang secara luas dianggap sebagai bentuk penyiksaan terhadap hewan.

Pertama Di Asia, Laporan Benchmark Bebas Sangkar Dorong Perubahan Peternakan

Dalam laporan ini, 17 negara di Asia dievaluasi berdasarkan tiga kriteria utama: Penghapusan Kandang Baterai, Kerangka Kebijakan, dan Standar Kesejahteraan.

Selandia Baru menempati peringkat tertinggi dengan skor 86 poin, sementara Bangladesh, , dan Vietnam menempati peringkat terendah dengan skor 4 poin.

Baca Juga :  Sekcam Bakung Serumpun Safari Ramadhan ke Dusun Secawa Tanjung Kelit

, meskipun telah menerbitkan Pedoman Kesejahteraan Hewan untuk Peternakan Ayam Petelur pada tahun 2023, masih memiliki pekerjaan yang harus diselesaikan dalam mendukung transisi ke peternakan bebas sangkar.

Kurangnya regulasi yang tegas terutama terkait dengan Penghapusan Kandang Baterai merupakan hal yang masih harus ditangani oleh .

Studi menunjukkan bahwa 86% konsumen di delapan negara di Asia Pasifik menyatakan keprihatinan yang signifikan terhadap kesejahteraan hewan di peternakan.

Baca Juga :  DPC Prabowo Centre Kabupaten Blitar Resmi Terbentuk

Di sisi lain, perusahaan-perusahaan besar seperti Nestlé, Unilever, Burger King, KFC, Minor Foods, dan Jollibee Foods Corporation telah berkomitmen untuk menghapuskan kandang baterai dalam rantai pasok mereka.

Dhiani Probhosiwi, Manajer Kampanye untuk Program Farmed Animals AFJ, menekankan bahwa lebih dari 63% populasi ayam petelur komersial di dunia berada di Asia.

Namun, sekitar 90% dari mereka hidup dalam kondisi kandang baterai yang sempit, mengabaikan kebutuhan dasar hewan tersebut untuk berekspresi dan bergerak dengan bebas.

Baca Juga :  Lowongan Kerja, Peluang Karir Menarik di Angkasa Pura Supports

Selain itu, industri peternakan berkontribusi pada peningkatan resistensi antimikroba karena penggunaan antibiotik yang berlebihan, yang dapat menyebabkan krisis masyarakat global di masa depan.

Oleh karena itu, Benchmark ini memanggil dan industri di Asia untuk bekerja sama dalam mengakhiri praktik kandang baterai dan mempercepat transisi ke peternakan bebas sangkar.(nt/rls)

Google News Satujuang

Dapatkan update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News