Pemprov Rencanakan Pembelian X-Ray Scanner Untuk Bandara Fatmawati Bengkulu

Avatar Of Wared
Pemprov Rencanakan Pembelian X-Ray Scanner Untuk Bandara Fatmawati Bengkulu
Pemprov berencana membeli peralatan pendeteksi terhadap barang-barang berbahaya

Satujuang- Asisten I Pemprov Khairil Anwar memimpin Rapat Koordinasi Peningkatan Fasilitas Ruang VVIP Room Bandara Fatmawati Rabu (31/1).

Dalam rapat di Ruang Rapat Raflesia Kantor Gubernur itu Pemprov berencana membeli X-Ray Scanner yang merupakan peralatan pendeteksi terhadap barang-barang berbahaya meliputi senjata api, senjata tajam, benda berbahaya serta obat-obat terlarang dari setiap barang yang dibawa penumpang.

Pemprov Rencanakan Pembelian X-Ray Scanner Untuk Bandara Fatmawati Bengkulu

Khairil Anwar menjelaskan, rencana pembelian X-Ray Scanner akan diprioritaskan untuk pemeriksaan barang-barang keberangkatan para jemaah pada Mei mendatang.

Baca Juga :  Turnamen Sepak Bola Wanita ASBWI CUP 2023 Resmi Digelar
Pemprov Rencanakan Pembelian X-Ray Scanner Untuk Bandara Fatmawati Bengkulu
Asisten I Pemprov Khairil Anwar Memimpin Rapat

Nantinya, Pemprov akan membeli X-Ray Scanner yang Dual View agar fasilitas Bandara Fatmawati menjadi kelas bandara standar Internasional.

“Mudah-mudahan ini terealisasi pembelian (X-Ray). Saat ini X-Ray kita sedang rusak, apa lagi kita saat ini hanya meminjam (menyewa) X-Ray Scanner setiap pelaksanaan pemberangkatan Ibadah , nanti kita beli (X-Ray) yang Dual View agar bandara kita berstandar Internasional,” kata Khairil Anwar.

Baca Juga :  Rohidin : Terus Bangun Semangat Juang Seperti Para Pejuang Pendiri Bangsa

Sementara itu, Executive General Manager (EGM) PT. Angkasa Pura II Kantor Cabang Bandara Fatmawati , Ngatimin K. Murtono menambahkan, dengan adanya X-Ray Scanner baru Fasilitas Bandara Fatmawati kian meningkat dan penumpang semakin nyaman.

“Kita harapkan nantinya dengan adanya X-Ray Scanner fasilitas bandara terus meningkat, penumpang juga semakin nyaman,” tutup Ngatimin. (Red/adv)